@thesis{thesis, author={Norpi Norpi}, title ={Analisis Tahapan Konseling Pastoral dengan Pendekatan Mindfulness terhadap Remaja yang Sering Mengalami Kecemasan di Desa Manurung}, year={2022}, url={http://digilib-iakntoraja.ac.id/713/}, abstract={Norpi (2220186130) menyusun skripsi dengan judul Analisi Tahapan Konseling Pastoral dengan Pendekatan Mindfulness terhadap Remaja yang Sering Mengalami Kecemasan Di Desa Manurung. Dalam bimbingan ibu Yelinda Sri Silvia, M.Th. bersama Ibu Merry Adeng, M.Pd. Masalah kecemasan adalah hal yang biasa dan dapat dirasakan oleh setiap individu. Akan tetapi, seringnya seseorang mengalami kecemasan dapat berdampak buruk bagi kelangsungan hidupnya baik bagi dirinya sendiri maupun dengan lingkungannya. Penelitian ini memiliki tujuan untuk analisis tahapan konseling pastoral dengan pendekatan mindfulness terhadap remaja yang sering mengalami kecemasan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan (action research). Berdasarkan hasil penelitian bahwa pendekatan mindfulness dengan teknik deep breathing dan visual imagery ketika diterapkan dalam proses konseling pastoral dengan berpedoman pada tahapan konseling pastoral efektif untuk meminimalisir atau mengurangi perasaan cemas bahkan takut, memberikan rasa rileks, tenang, nyaman sehingga konseli lebih mampu mengendalikan pikirannya dan dirinya. Hasilnya remaja yang sebelumnya sering mengalami kecemasan ketika melihat situasi/kondisi keluarga sedang dalam konflik dapat diminimalisir dengan tetap sadar akan keberadaan dirinya dan mampu mengatur pernapasannya. Hal ini sangat penting karena kecemasan yang sering melanda dapat menghambat hubungan/relasi dengan keluarga menjadi tidak baik. Kata kunci: Tahapan, Konseling, Pastoral, Deepbreathing, Visual, Magery, Mindfulness.} }