@thesis{thesis, author={Hernawati and Kawan }, title ={PENGARUH STRATEGI PEMBELAJARAN FIRE-UP TERHADAP HASIL BELAJAR KIMIA SISWA PADA POKOK BAHASAN SISTEM PERIODIK UNSUR DI KELAS X SMA}, year={2012}, url={http://digilib.unimed.ac.id/10003/}, abstract={Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah pembelajaran melalui Strategi Pembelajaran FIRE-UP dapat memberikan pengaruh lebih tinggi terhadap peningkatan hasil belajar kimia siswa dibandingkan pembelajaran konvensional.Penelitian dilakukan di SMA Negeri 1 Tanjungmorawa T.A. 2012/2013.Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X SMA Negeri 1 Tanjungmorawa yang terdiri dari 7 kelas.Dari populasi ditetapkan sampel sebanyak 2 kelas yaitu kelas eksperimen dan Kelas kontrol.Pada kelas eksperimen diberikan pembelajaran FIRE-UP dan pada kelas kontrol diberikan pembelajaran konvensional.Hasil data post-tes menunjukkan bahwa pada kelas eksperimen diperoleh nilai rata-rata hasil belajar sebesar 81,200 ± 7,625 sedangkan pada kelas Kontrol diperoleh nilai rata-rata hasil belajar sebesar 69,733 ± 7,776. Dari pengujian hipotesis diperoleh thitung= 5,758 dan pada taraf singnifikansi α = 0,05 dengan dk = 58 diperoleh ttabel = 1,659. Karena thitung > ttabel maka thitung berada pada daerah penerimaan Ha. Hal iniberarti bahwa pembelajaran melalui Strategi Pembelajaran FIRE-UP lebih tinggi daripada pembelajaran melalui metode konvensional. Pembelajaran melalui Strategi Pembelajaran FIRE-UP dapat meningkatkan hasil belajar kimia siswa sebesar 14,12 %.} }