@thesis{thesis, author={ and Marham }, title ={SINTESIS ASAM AZELAT DARI RISINOLEAT YANG TERKANDUNG DALAM MINYAK JARAK (CASTOR OIL)}, year={2013}, url={http://digilib.unimed.ac.id/10437/}, abstract={Telah dilakukan sintesis asam azelat dari risinoleat minyak jarak. Minyak jarak disabunkan dengan KOH dan dilanjutkan dengan hidrolisis H2SO4 37%. Dari sebanyak 125 gram minyak jarak yang digunakan diperoleh asam risinoleat sebanyak 105 gram (84%) dari berat minyak jarak yang digunakan. Asam risinoleat yang diperoleh selanjutnya dioksidasi menggunakan KMnO4 0,6 M dalam suasana basa. Dari sebanyak 6 gram asam risinoleat yang digunakan diperoleh kristal asam azelat sebanyak 1,45 gram (24%) dari berat asam risinoleat yang digunakan. Kristal asam azelat yang diperoleh berwarna putih dengan titik leleh 97-106 °C. Hasil pemeriksaan spektroskopi IR memberikan serapan pada daerah bilangan gelombang 3500-3200 cm-1 menunjukkan gugus hidroksil (OH) yang melebar, hal ini didukung oleh munculnya serapan pada daerah bilangan gelombang 1300-1000 cm-1 yang merupakan gugus C – O dari asam karboksilat. Serapan pada daerah bilangan gelombang 1820-1600 cm-1menunjukkan gugus C=O (karbonil) yang mendukung terbentuknya asam azelat.} }