@thesis{thesis, author={ROHANING WIWIK}, title ={PERAN TEMAN SEBAYA DALAM MEMBENTUK KARAKTER SISWA KELAS VB DI SD NEGERI BANGUNJIWO KASIHAN BANTUL YOGYAKARTA}, year={2017}, url={http://elibrary.almaata.ac.id/827/}, abstract={Wiwik Rohaning. Peran Teman Sebaya Dalam Membentuk Karakter Siswa Kelas VB Di SD Negeri Bangunjiwo Kasihan Bantul Yogyakarta Angkatan 2013 Fakultas Agama Islam Universitas Alma Ata.Skripsi. Yogyakarta: Fakultas Agama Islam Universitas Alma Ata, 2017. Penelitian ini di latar belakangi oleh kenakalan siswa yang mencontek temannya, sedangkan jika tidak di beri contekan mereka akan membully dan mencubit temannya tersebut. Siswa mengobrol pada saat jam pelajaran dengan teman sebangkunya. Serta banyak sekali tindakan yang dapat dilakukan anak-anak seperti mencontek, membolos sekolah dan membulli temannya yang disebabkan oleh rendahnya moralitas serta tontonan acara TV yang semakin tidak layak untuk ditayangkan karena sangat berdampak pada keseharian anak.Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana peran teman sebaya dalam membentuk karakter siswa kelas VB di SD Negeri Bangunjiwo Kasihan Bantul Yogyakarta, untuk mengetahui karakter yang terbentuk di siswa kelas VB di SD Negeri Bangunjiwo Kasihan Bantul Yogyakarta. Dan untuk mengetahui faktor penghambat dan pendukung dalam membentuk karater siswa kelas VB di SD Negeri Bangujiwo Kasihan Bantul Yogyakarta. Jenis penelitian ini adalah kualitatif dengan teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara, dokumentasi dan angket. Teknik analisis data dilakukan telaah data, reduksi data, untinitas data, kategorisasi data,triangulasi data dan analisis frekuensi relatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa:1)Peran teman sebaya dalam membentuk karakter siswa kelas VB di SD Negeri Bangunjiwo Kasihan Bantul Yogyakarta adalah sebagai fasilitator yaitu teman sebaya memberikan informasiinformasi baru yang mampu mengarahkan kearah prilaku lebih baik, memberikan peluang berosialisasi kepada orang lain serta memberikan perhatian jika mendapat masalah atau musibah. Sebagai mediator yaitu teman sebaya memberikan nasihat, membantu memecahkan masalah. Sebagai motivator yaitu teman sebaya mampu memberikan dukungan serta semangat.2) Karakter yang terbentuk melalui peran teman sebaya di kelas VB SD Negeri Bangunjiwo Kasihan Bantul Yogyakarta dari intensitas pergaulan teman sebaya yaitu religious, jujur, tanggung jawab, demokratis, menghargai prestasi, toleransi, peduli sosial, cinta damai, disiplin dan komunikatif.3) Faktor pendukung dan pengahmbat dalam membentukkan karakter siswa di SD Negeri Bangunjiwo Kasihan Bantul Yogyakarta dikaitkan dengan peran teman sebaya adalah jarak rumah anatar siswa dengan teman sebaya, kesamaan hoby, serta faktor dari peran orang tua yang saling mengenal. Sedangkan faktor penghambat yaitu jarak rumah antara siswa dengan teman sebaya yang jauh, orang tua yang tidak saling menganal dan lingkungan rumah yang kurang baik untuk memebentuk karakter. Kata Kunci: Peran Teman Sebaya, Karakter} }