@thesis{thesis, author={Saputra Rizky Rangga}, title ={Sistem Informasi Akademik Berbasis Website Di Sman 1 Tegalwaru}, year={2018}, url={http://elibrary.unikom.ac.id/id/eprint/593/}, abstract={Pengelolaan kegiatan akademik seperti pembagian kelas, penjadwalan mata pelajaran, dan pengolahan nilai raport pada SMAN 1 Tegalwaru masih dikelola secara manual. Hal tersebut tentu dapat menyebabkan tingginya kemungkinan kesalahan dan keterlambatan dalam proses pengelolaan kegiatan akademik. Maka dari itu, dilakukan sebuah penelitian yang bertujuan untuk membangun sebuah sistem informasi akademik yang efektif dan efisien untuk SMAN 1 Tegalwaru agar kemungkinan terjadinya kesalahan dan keterlambatan dalam proses pengelolaan kegiatan akademik bisa diatasi. Proses pengumpulan data dan informasi pada penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode observasi serta wawancara langsung dengan lembaga atau instansi terkait. Metode pengembangan sistem dilakukan dengan menggunakan metode prototype dan metode pendekatan sistem berdasarkan orientasi objek. Sedangkan PHP dan MySQL merupakan bahasa pemrograman dan sistem basis data yang digunakan. Penelitian ini menghasilkan sebuah aplikasi sistem informasi akademik berbasis website yang diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dan keefektifan dalam pengelolaan kegiatan akademik, sehingga dapat memudahkan pihak sekolah dalam mengelola kegiatan akademik.} }