@thesis{thesis, author={Ishaq Muhammad Zaul Fayad}, title ={Perancangan Pencarian Sasaran Tembak Otomatis Menggunakan Metode Pengolahan Citra Berbasis Arduino Uno}, year={2023}, url={http://elibrary.unikom.ac.id/id/eprint/9010/}, abstract={Tugas akhir ini bertujuan untuk merancang sebuah sistem yang dapat melakukan pencarian sasaran tembak bersadasarkan objek yang ditangkap kamera. Proses kerjanya diawali dengan tangkapan citra dari objek yang akan menjadi sasaran tembak melalui kamera. Citra yang diperoleh selanjutnya diproses oleh komputer untuk mendapatkan koordinat objek/sasaran tembak tersebut. Posisi objek tersebut diberikan dalam bentuk koordinat sumbu Cartesian dengan parameter sumbu X dan Y. Selanjutnya parameter X dan Y dikirim ke mikrokontroler Arduino Uno untuk mempersiapkan pergerakan motor stepper X dan motor stepper Y yang membawa senjata ke posisi objek. Setelah posisi objek berada tepat di depan senjata maka mikrokontroler Arduino Uno kembali menggerakkan relay untuk memicu pelatuk senjata agar peluru dapat dimuntahkan ke objek/sasaran tembak. Hasil rancangan sistem sebagian besar dapat direalisasikan antara lain rancangan perangkat keras elektronik, dan perangkat lunaknya. Sedangkan desain mekanik berupa rangka (frame) yang menjadi penopang pergerakan senjata belum terealisasi. Namun demikian semua pengujian fungsi-fungsi perangkat keras elektronik dan perangkat lunak telah dapat berjalan dalam bentuk simulasi berupa pergerakan motor stepper dan pemicu pelatuk senjata.} }