@thesis{thesis, author={Isnaeni Nenen - 075410059}, title ={PERANCANGAN WEB JAVA MENGGUNAKAN ARSITEKTUR MVC STUDY KASUS : PENGELOLAAN KEGIATAN MAHASISWA STMIK AKAKOM YOGYAKARTA}, year={2011}, url={https://eprints.akakom.ac.id/1325/}, abstract={Aplikasi yang akan dikembangkan ini bertujuan membuat sebuah aplikasi web manajemen kegiatan sederhana untuk memberikan gambaran bagaimana sistem atau alur pada sebuah aplikasi web yang menggunakan arsitektur MVC. Pokok permasalahan dalam membangun aplikasi ini adalah solusi untuk menangani kekurangan dari Model 1 , yaitu sebuah model atau arsitektur yang menggabungkan antara logika bisnis dan presentasi Proses dalam aplikasi web pengelolaan kegiatan ini yaitu hanya sebatas menampilkan data kegiatan dan pendaftaran peserta kegiatan. Proses yang terjadi hanya sebatas penyimpan data, menampilkan data dan menghapus data. Prinsip kerja dari aplikasi web ini yaitu memisahkan penangan antara logika pemrograman atau yang disebut model, pengontrolan aliran data yang dilakukan oleh controller , dan tampilan hasil yang akan ditampilkan kepada user melalui browser atau yang disebut dengan istilah view. Aplikasi web ini dibuat menggunakan bahasa JAVA dengan menggunakan arsitektur MVC dan pemodelan UML. Aplikasi web ini dapat digunakan untuk mempermudah lembaga kemahasiswaan untuk mengolah registrasi pendaftaran peserta kegiatan. Adanya konfirmasi pendaftaran untuk memastikan keikutsertaan peserta dan validasi tanggal untuk menseleksi hanya kegiatan yang belum dilaksanakan saja yang akan ditampilkan. Kata kunci : controller, logika bisnis, model, MVC, presentasi, view.} }