@thesis{thesis, author={SARTIKA DIANA}, title ={PENGARUH TEKNIK ECOLA (EXTENDING CONCEPT TROUGHT LANGUAGE ACTIVITIES) TERHADAP KEMAMPUAN MEMBACA PEMAHAMAN SISWA KELAS V SDN 5 BUNGTIANG TAHUN PELAJARAN 2017/2018}, year={2018}, url={http://eprints.hamzanwadi.ac.id/3476/}, abstract={Diana Sartika. (2018). Pengaruh Teknik ECOLA (Extending Concept Trought Language Activities) Terhadap Kemampuan Membaca Pemahaman Siswa Kelas V SDN 5 Bungtiang TP. 2017/2018. Skripsi Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD). Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan (FKIP). Universitas Hamzanwadi. Dr. Padlurrahman, M.Pd pembimbing I dan Nurul Mu’minin MZ., M. Pd pembimbing II Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Teknik ECOLA (Extending Concept Trought Language Activities) Terhadap Kemampuan Membaca Pemahaman Siswa Kelas V SDN 5 Bungtiang TP. 2017/2018. Penelitian ini merupakan penelitian jenis eksperimen dengan desain penelitian pretest and posttest control group design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V SDN 5 Bungtiang berjumlah 40 orang. Kelas V A sebagai kelas eksperimen berjumlah 20 orang dan siswa kelas V B sebagai kelas control berjumlah 20 orang. Variabel penelitian ini menggunakan variabel bebas dan variabel terikat. Variabel bebas adalah teknik ECOLA, sedangkan variabel terikat adalah kemampuan membaca pemahaman. Berdasarkan dari uji t yang dilakukan didapati t-hitung = 15,89 dan ttabel = 2,03 pada taraf singnifikan 5%. Karena thitung > ttabel maka H0 ditolak dan Ha diterima. Sehingga dapat ditarik kesimpulan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan dengan menggunakan teknik ECOLA Terhadap Kemampuan Membaca Pemahaman Siswa Kelas V SDN 5 Bungtiang TP. 2017/2018. Kata kunci: ECOLA (Extending Concept Trought Language Activities), membaca pemahaman} }