@thesis{thesis, author={Rahadian Yudhistira Raka Putra}, title ={TA: KARAKTERISTIK MARSHALL TERHADAP CAMPURAN ASPAL PORUS DENGAN MENGGUNAKAN ASPAL MODIFIKASI BITUBALE}, year={2019}, url={http://eprints.itenas.ac.id/461/}, abstract={Kecelakaan lalu lintas meningkat terutama pada saat musim hujan. Salah satu tipe perkerasan untuk mengurangi dampak tersebut adalah campuran aspal porus. Campuran aspal porus memiliki stabilitas yang rendah namun memiliki permeabilitas tinggi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui karakteristik campuran aspal porus dengan penggunaan aspal Pen.60/70 dan aspal modifikasi bitubale. Pembuatan benda uji untuk mendapatkan kadar aspal optimum (KAO) digunakan metode Australian Asphalt Pavement Association (AAPA) dengan parameter nilai cantabro loss (CL), permeabilitas, Voids In Mix (VIM). Berdasarkan penelitian, KAO campuran aspal porus dengan aspal Pen.60/70 sebesar 4,65%, dan aspal modifikasi bitubale 4,25%. Campuran aspal porus dengan aspal Pen.60/70 didapat nilai stabilitas 785,427 Kg, VIM 19,533%, CL 19,539% dan permeabilitas 0,177 cm/det, sedangkan untuk campuran aspal porus modifikasi bitbale didapat nilai stabilitas 907,465 Kg, VIM 19,209%, CL 18,805% dan permeabilitas 0,213 cm/det, sehingga dapat disimpulkan campuran aspal porus modifikasi bitubale lebih baik digunakan pada campuran aspal porus. Kata kunci : Aspal Modifikasi Bitubale, Aspal Pen. 60/70, Campuran Aspal Porus} }