@thesis{thesis, author={Giani Rengganis 222015127 and Silvia Sukirman. Ir.}, title ={TA: KAJIAN SENSITIVITAS ASPAL SHELL PEN 60/70 DAN STARBIT E-55 TERHADAP TEMPERATUR}, year={2019}, url={http://eprints.itenas.ac.id/507/}, abstract={Hampir seluruh ruas jalan di Indonesia menggunakan perkerasan lentur. Indonesia yang beriklim tropis mengakibatkan hampir di sebagian wilayahnya memiliki suhu panas. Selain itu kurangnya ketersediaan material aspal yang dapat terpenuhi mengharuskan untuk impor ke negara tetangga, seperti Aspal Shell Pen 60/70 dan Aspal Starbit E-55, sehingga dalam penelitian ini dapat menjadi referensi untuk mengetahui sensitivitas aspal. Pengujian karakteristik aspal dilakukan pada suhu 25°C sedangkan pengujian penetrasi aspal dilakukan pada suhu 15°C, 35°C, dan 60°C. Nilai penetrasi yang telah didapat, diolah pada perhitungan indeks penetrasi untuk megetahui nilai sensitivitas pada aspal. Berdasarkan perhitungan indeks penetrasi menunjukkan bahwa aspal Starbit E-55 mengalami penyesuaian dalam temperatur 20,06°C sampai 40,07°C. Hal tersebut dikarenakan pada perhitungan indeks penetrasi untuk nilai penetrasi pada temperatur titik lembek diasumsikan sama dengan nilai 800. Namun untuk keseluruhan hasil pengujian menunjukkan bahwa aspal Shell Pen 60/70 memiliki sensitivitas yang lebih tinggi dibandingkan dengan aspal Starbit E-55. Kata Kunci : Aspal Shell Pen 60/70 dan Aspal Starbit E-55; penetrasi; sensitivitas.} }