@thesis{thesis, author={Oktaviani Dian}, title ={MANAJEMEN REDAKSI TRIBUN JOGJA DALAM MENGHADAPI PERSAINGAN DI ERA DIGITALISASI}, year={2023}, url={http://eprints.mercubuana-yogya.ac.id/id/eprint/23294/}, abstract={Manajemen redaksi sangat diperlukan terlebih pada era digitalisasi ini. Manajemen redaksi yaitu mekanisme kegitan yang dilakukan oleh orang-orang yang saling berinteraksi karena tugasnya. Teknologi yang semakin canggih menjadikan kebutuhan sehari-hari dapat dipenuhi dengan gadged karena semua sudah dapat diakses dalam bentuk digital. Termasuk dalam mencari sumber informasi atau berita, khalayak pada era digitalisasi ini cenderung mengakses berita melalui sosial media. Berita online seakan-akan begitu saja mengalahkan surat kabar. Hal tersebut menjadikan tantangan bagi industri media cetak untuk tetap mampu bertahan di era digitalisasi ini. Dengan demikian banyak industri media cetak yang melakukan konvergensi media. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif, dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa fungsi tahapan manajemen redaksi menggunakan teori dari Ricky W. Griffin dengan maksud untuk mencapai tujuan yang efektif dan efisien. Fungsi tersebut diantaranya Planning (perencanaan), organizing (pengorganisasian), coordination (pengkoordinasian), dan controlling (pengawasan). Tribun Jogja telah berhasil mengintegrasikan media cetak dan online dengan baik untuk tetap bersaing di era digital. Mereka menjaga kualitas berita cetak, memanfaatkan media online, dan terus berinovasi dalam praktik jurnalisme. Tribun Jogja berhasil menjaga media cetak mereka tetap relevan sambil memanfaatkan potensi media online.} }