@thesis{thesis, author={NURHIDAYAH Liya}, title ={ANALISIS PENGARUH PEMBIAYAAN MURABAHAH, MUDHARABAH, MUSYARAKAH DAN IJARAH TERHADAP PROFITABILITAS PADA BANK UMUM SYARIAH DI MASA PANDEMI}, year={2021}, url={http://eprints.peradaban.ac.id/986/}, abstract={Perkembangan perbankan di Indonesia mengalami pasang surut. Krisis ekonomi yang terjadi pada tahun 1997 merupakan bukti menurunya kondisi perbankan di Indonesia. Hal ini dapat dilihat dengan likuidasinya beberapa bank konvensional oleh Bank Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh murabahah, mudharabah, musyarakah, dan ijarah terhadap profitabilitas pada Bank Umum Syariah. Jenis penelitian ini adalah deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Metode penentuan sampel menggunakan teknik purposive sampling, sehingga sampel pada penelitian ini yaitu 5 Bank Umum Syariah yang terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dengan lama tahun penelitian yaitu dari tahun 2014 sampai tahun 2018. Penelitian ini menggunakan variabel murabahah, mudharabah, musyarakah, dan ijarah sebagai variabel independen dan profitabilitas sebagai variabel dependen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa; Pertama, pembiayaan murabahah berpengaruh positif dan signifikan terhadap profitabilitas di Bank Umum Syariah.Hal ini dibuktikan dengan hasil regresi yang menunjukkan bahwa nilai signifikansi untuk variabel murabahah yaitu sebesar 0,051.Kedua, pembiayaan mudharabah berpengaruh positif tapi tidak signifikan terhadap profitabilitas di Bank Umum Syariah.Ketiga, pembiayaan musyarakah berpengaruh positif dan signifikan terhadap profitabilitas di Bank Umum Syariah.Keempat, pembiayaan ijarahberpengaruh positif tapi tidak signifikan terhadap profitabilitas di Bank Umum Syariah.Kelima, pembiayaan murabahah, musyarakah,mudharabah, dan ijarah secara bersama-sama (simultan) berpengaruh positif dan signifikan terhadap profitabilitas di Bank Umum Syariah.} }