@thesis{thesis, author={Juniarso Eko and Widoyoko W. Danang and Yahman Yahman}, title ={REHABILITASI TERHADAP PELAKU ANAK TINDAK PIDANA PENYALAHGUNAAN NARKOTIKA}, year={2022}, url={http://eprints.ubhara.ac.id/1839/}, abstract={Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui rehabilitasi terhadap pelaku anak tindak pidana penyalahgunaan narkotika dikaitkan dengan studi kasus Putusan Nomor: 100/Pid.Anak/Sus/2019/Pn.Sby.Penelitian ini adalah penelitian yuridis normatif yang dilakukan melalui analisis yang diperoleh dari bahan-bahan kepustakaan seperti buku, diktat, dan lain-lain dihubungkan dengan peraturan perundang-undangan dan konsep para ahli hukum sebagai basis penelitiannya.Teknik analisis bahan hukum yang digunakan adalah deskriptif-analisis yaitu uraian apa adanya terhadap suatu kondisi atau posisi dari proposisi-proposisi hukum atau non-hukum. Adapun hasil penelitian ini adalah: 1) Landasan hukum rehabilitasi terhadap pelaku anak tindak pidana penyalahgunaan narkotika ialah Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 11 Tahun 2012 Tentang Sistem Peradilan Pidana Anak dan Undang-undang Republik Indonesia Nomor 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika; 2) Pelaksanaan rehabilitasi pelaku anak penyalahgunaan narkotika dilakukan dengan rehabilitasi medis dan rehabilitasi sosial; dan 3) Putusan Nomor: 100/Pid.Anak/Sus/2019/PN Sby telah sesuai dengan Undang?Undang Republik Indonesia Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika. Selain itu, keputusan hakim dalam menjatuhkan sanksi rehabilitasi atau pembinaan dalam lembaga di Yayasan Rumah Sehat Orbit Surabaya sejalan dengan Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 11 Tahun 2012 Tentang Sistem Peradilan Pidana Anak} }