@thesis{thesis, author={SAFIAH ALFITA AFNA}, title ={Tinjauan Kelengkapan Pengisian Resume Medis Pasien Rawat Inap Pada 3 Penyakit Tertinggi di RS PKU Muhammadiyah Sragen}, year={2023}, url={https://eprints.udb.ac.id/id/eprint/2304/}, abstract={ABSTRAK ALFITA AFNA SAFIAH Tinjauan Kelengkapan Pengisian Resume Medis Pasien Rawat Inap Pada 3 Penyakit Tertinggi Di RS PKU Muhammadiyah Sragen Resume medis adalah sebuah catatan perawatan pasien yang berisikan data sosial pasien, diagnosa, tindakan, ringkasan riwayat (anamnesa) dan pemeriksaan fisik, hasil laboratorium terapi atau pengobatan, anjuran serta tanda tangan dan nama dokter. Selain itu resume medis merupakan ringkasan pelayanan yang diberikan oleh tenaga kesehatan khususnya dokter, selama masa perawatan sampai pasien keluar dari rumah sakit. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kelengkapan pengisian resume medis pasien rawat inap pada 3 penyakit tertinggi di RS PKU Muhammadiyah Sragen. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan Cross Sectional. Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah 775 dan diperoleh sampel 89 yang terdiri dari 35 formulir resume medis Typhoid Fever, 30 formulir resume medis Pneumonia, dan 24 formulir resume medis Dengue Haemorrhagic Fever dengan teknik pengambilan sampel menggunakan Simple Random Sampling. Instrumen penelitian ini berupa pedoman observasi, pedoman wawancara, dan checklist. Hasil penelitian menunjukkan analisis kuantitatif review identifikasi penyakit Typhoid Fever 100% tidak lengkap, review pelaporan lengkap 29% tidak lengkap 71%, review autentifikasi lengkap 57% tidak lengkap 43%, review pencatatan lengkap 97% tidak lengkap 3%. Analisis kuantitatif review identifikasi penyakit Pneumonia 100% tidak lengkap, review pelaporan lengkap 37% tidak lengkap 63%, review autentifikasi lengkap 80% tidak lengkap 20%, review pencatatan lengkap 93% tidak lengkap 7%. Analisis kuantitatif review identifikasi penyakit Dengue Haemorrhagic Fever 100% tidak lengkap, review pelaporan lengkap 33% tidak lengkap 67%, review autentifikasi lengkap 75% tidak lengkap 25%, review pencatatan lengkap 100%. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah ketidaklengkapan tertinggi terdapat pada review identifikasi yang dimana faktor utamanya tidak terdapat barcode yang berisikan identitas pasien sehingga tidak ada keseragaman antara formulir resume medis dan formulir lainnya. Selain itu ketidaklengkapan lainnya pada resume medis disebabkan oleh kurangnya ketelitian serta kesibukan PPA dalam pengisian pada formulir resume medis.} }