@thesis{thesis, author={CAHYANI DINA INDAH}, title ={Evaluasi Ketepatan Penggunaan Singkatan dan Simbol pada Dokumen Rekam Medis Rawat Inap di Rumah Sakit Muhammadiyah Selogiri Tahun 2023}, year={2023}, url={https://eprints.udb.ac.id/id/eprint/2372/}, abstract={DINA INDAH CAHYANI EVALUASI KETEPATAN PENGGUNAAN SINGKATAN DAN SIMBOL PADA DOKUMEN REKAM MEDIS RAWAT INAP DI RUMAH SAKIT MUHAMMADIYAH SELOGIRI TAHUN 2023 Rumah Sakit Muhammadiyah Selogiri sudah memiliki buku panduan singkatan dan simbol namun dalam pelaksanaannya masih terdapat penggunaan singkatan dan simbol yang tidak tepat dan tidak ada didalam buku panduan. Peneliti meneliti pada formulir resume rawat jalan, asesmen awal, ringkasan pulang, Catatan Perkembangan Pasien Terintegrasi (CPPT), dan pemesanan obat rawat inap. Tujuan penelitian yaitu untuk serta mengetahui pelaksanaan penggunaan buku panduan daftar singkatan dan simbol, mengidentifikasi dan mengetahui jumlah persentase ketepatan penggunaan singkatan dan simbol, di Rumah Sakit Muhammadiyah Selogiri. Jenis penelitian menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan retrospektif. Metode pengambilan data dilakukan dengan observasi dan wawancara. Teknik pengambian sampel menggunakan random sampling dengan teknik lotttery technique atau teknik undian. Sampel yang digunakan berjumlah 98 dokumen rekam medis rawat inap. Hasil penelitian menunjukkan ketepatan penggunaan singkatan pada dokumen rekam medis rawat inap di Rumah Sakit Muhammadiyah Selogiri tahun 2022 yaitu sebanyak 33 (34%) dokumen tepat dalam penggunaan singkatan dan 65 (66%) dokumen tidak tepat dalam penggunaan singkatan. Hasil ketepatan penggunaan simbol sebanyak 23 (23%) dokumen tepat dalam penggunaan simbol dan 75 (77%) dokumen tidak tepat dalam penggunaan simbol. Kesimpulan dari peneitian yang telah dilakukan terhadap 98 dokumen rekam medis rawat inap yaitu masih terdapat penggunaan singkatan dan simbol yang tidak tepat dan tidak sesuai dengan buku panduan. Perlu dilakukan monitoring, evaluasi, dan sosialisasi dengan tujuan agar ketepatan penggunaan singkatan dan simbol mencapai target 100% sesuai dengan ketetapan rumah sakit.} }