@thesis{thesis, author={Hariyanti Ida}, title ={Pengaruh Kepemimpinan, Motivasi, Disiplin, Dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Cv. Jauhan Engineering Indonesia}, year={2021}, url={http://eprints.umg.ac.id/8252/}, abstract={Kinerja karyawan adalah kemampuan karyawan dalam melakukan tugas, dan kinerja sangat perlu sebab dengan adanya kinerja ini akan diketahui seberapa jauh kemampuan karyawan dalam melaksanakan tugas yang diberikan oleh perusahaan. Kinerja karyawan akan sangat penting bagi CV. Jauhan Engineering Indonesia yng bergerak dalam bidang kontraktor yang mengandalkan peran aktif dari seluruh Sumber Daya Manusia yang dimiliki untuk meningkatkan kinerja karyawan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kepemimpinan motivasi disiplin dan lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan CV. Jauhan Engineering Indonesia. Jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 31 karyawan tetap. Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif dan pengujian dilakukan dengan menggunakan analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel kepemimpinan, motivasi, dan disiplin berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan CV. Jauhan Engineering Indonesia. Sedangkan variabel Lingkungan Kerja berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap kinerja karyawan CV. Jauhan Engineering Indonesia.} }