@thesis{thesis, author={RIFA’I AMIR}, title ={KONSEP PENDIDIKAN PEMBEBASAN MANSOUR FAKIH}, year={2013}, url={http://eprints.umm.ac.id/28606/}, abstract={Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji konsep pendidikan pembebasan Mansour Fakih dan relevansinya dengan pendidikan Islam. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan solusi atau sumbangan pemikiran bagi tujuan pendidikan islam. Penelitian ini merupakan jawaban dari pertanyaan tentang pendidikan pembebasan Mansour Fakih dan penelitian ini menggunakan kualitatif, sedangkan metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi pustaka (Library Research), pengumpulan data dilakukan dengan cara penelusuran terhadap karya-karya Mansour Fakih terutama tentang pendidikan. Sedangkan analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis wacana yang akan mengungkap berbagai literature dari objek penelitian. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa 1). Konsep pendidikan pembebasan Mansour Fakih adalah tentang pendidikan pembebasan secara kritis, yang bila diambil benang merahnya adalah pendidikan tidak memebelenggu peserta didik untuk mengembangkan kreatifitasnya. Dengan bercirikan pertama, belajar dari pengalaman, kedua, tidak menggurui, ketiga, dialogis. 2). Relevansi pendidikan Mansour fakih dengan pendidikan Islam. Dari konsep pendidikan pembebasan Mansour Fakih dengan pendidikan Islam adalah bahwa keduanya sama-sama tidak menginginkan pendidikan yang membelenggu karena hakekat manusia adalah bebas.} }