@thesis{thesis, author={Setiawan Dicky}, title ={Analisis Perbedaan Kinerja Keuangan Sebelum dan Sesudah Merger dan Akuisisi pada Perusahaan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia}, year={2019}, url={https://eprints.ummetro.ac.id/124/}, abstract={Pada umumnya tujuan dari dilakukannya kegiatan merger dan akuisisi adalah untuk mendapatkan sinergi atau nilai tambah. Namun tidak selamanya merger dan akuisisi yang dilakukan perusahaan menghasilkan nilai tambah bagi perusahaan, seringkali kegagalan atau kinerja perusahaan memburuk terjadi setelah perusahaan melakukan merger dan akuisisi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk perbedaan kinerja keuangan perusahaan sebelum dan sesudah merger dan akuisisi berdasarkan penilaian rasio keuangan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kuantitatif. Jenis penelitian adalah penelitian kuantitatif dengan objek penelitian adalah kinerja keuangan sebelum dan sesudah merger dan akuisisi pada Perusahaan di Indonesia yang terdaftar di BEI pada tahun 2015-2018.Teknik pengumpulan data menggunakan dokumentasi. Alat analisis yang digunakan adalah menggunakan analisa atas laporan keuangan perusahaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa berdasarkan rasio keuangan, yaitu CR (Current Ratio), DER (Debt to Equity Ratio), ROE (Return on Equity), ROA (Return on Asetss), NPM (Net Profit Margin), dan Earning Per Share (EPS) dapat diketahui bahwa tindakan merger dan akusisi tidak memberikan pengaruh terhadap kinerja keuangan perusahaan dalam kurun waktu 1 tahun setelah dilakukan merger dan akusisi.} }