@thesis{thesis, author={Widiansyah Ridwan}, title ={ANALISIS STRATEGI KOMUNIKASI PEMASARAN PADA PD. BPR SUKABUMI}, year={2018}, url={https://eprints.ummi.ac.id/373/}, abstract={PD. BPR Sukabumi merupakan perusahaan yang bergerak didalam lalu lintas keuangan sebagai perusahaan milik pemerintah kabupaten Sukabumi yang memiliki 27 kantor cabang dan kantor kas yang tersebar di kota dan kabupaten Sukabumi. Permasalahan yang dialami adalah pada media komunkasi personal selling yaitu seorang account officer yang tidak menguasai tugasnya sebagai seorang salesmanship. Tujuan dalam penelitian ini yaitu untuk mengetahui Strategi Komunikasi Pemasaran (X1) pada PD. BPR Sukabumi. Metode yang dilakukan dalam penelitian ini adalah deskriptif dan kualitatif. Teknik pengumpulan data yang dilakukan peneliti yaitu dengan melakukan observasi, wawancara, dokumentasi, dan studi kepustakaan. Teknik analisis data dilakukan pada saat pengumpulan data berlangsung dan setelah selesai pengumpulan data dalam periode tertentu menggunakan model Miles and Huberman dengan melakukan aktifitas di dalamnya yaitu data reduction, data display, dan conclusion drawing/verification. Berdasarkan hasil penelitian dengan melakukan observasi dan wawancara kepada 4 orang narasumber (informan) yang didasari berdasarkan pengujian dengan menggunakan metode Triangulasi Sumber, sebagai teknik yang dilakukan dengan cara membandingakan data yang diperoleh peneliti dari masing-masing narasumber, peneliti dapat memastikan data yang benar dan dapat dipercaya karena informasi yang peneliti terima dari sumber A sesuai dengan informasi yang diterima dari sumber B, C, dan D bahwa terdapat masing masing 1 dari 35 account officer yang tersebar di 13 kantor cabang yang kurangnya pengetahuan tentang produk/jasa yang ditawarkan dan kurangnya kemampuan dalam menguasai teknik berkomunikasi yang baik sehingga komunkasi tidak terjalin dengan aktif antara account officer dengan target sasarannya.} }