@thesis{thesis, author={Rosada Refindo Hesa Hilda}, title ={Pengaruh pemberian ASI eksklusif dengan kejadian stunting di pada balita usia 1-2 tahun di Puskesmas Purwantoro 1 Wonogiri}, year={2021}, url={http://erepository.uwks.ac.id/9083/}, abstract={Stunting adalah masalah kurang gizi kronis yang disebabkan oleh asupan gizi yang kurang dalam waktu cukup lama akibat pemberian makanan yang tidak sesuai dengan kebutuhan gizi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian asi eksklusif dengan kejadian stunting pada balita usia 1-2 tahun di Puskesmas Purwantoro 1 Wonogiri. Rancangan penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Penelitian ini dilaksanakan di Puskesmas Purwantoro I Kabupaten Wonogiri. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh ibu balita dan balita Usia 1-2 Tahun di Puskemas Purwantoro I Kabupaten Wonogiri sejumlah 191 ibu balita. Populasi diambil pada bulan Januari 2020 ? Februari 2020. Sampel penelitian sebanyak 130 balita, dengan teknik pengambilan sampel simple random sampling, Variabel bebas (Independen) dalam penelitian ini adalah pemberian ASI eksklusif, balita usia 1-2 tahun, dan variabel terikat adalah kejadian stunting. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah chi square test. Hasil penelitian menyimpulkan distribusi frekuensi tertinggi pada responden yang mendapat ASI eksklusif dan tidak mengalami kejadian stunting dengan jumlah 109 responden dan didapat nilai pearson chi square sig sebesar 0,043 (<0,05) yang berarti terdapat Pengaruh pemberian ASI eksklusif dengan kejadian stunting di Wilayah Puskesmas Purwantoro 1 Wonogiri tahun 2020 Kata kunci : Pemberian ASI Eksklusif, Kejadian Stunting, Balita} }