@thesis{thesis, author={ }, title ={PENGARUH KUNJUNGAN NEONATUS TERHADAP PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF}, year={2015}, url={http://new.etd.repository.ugm.ac.id/home/detail_pencarian/81574}, abstract={(ABSTRAKSI) Latar Belakang: Angka kematian bayi di Indonesia masih sangat tinggi yaitu sekitar 32 per 1000 kelahiran hidup. Angka ini masih sangat jauh dari target MDGs tahun 2015 adalah 23 per 1000 kelahiran hidup. Indonesia menempati peringkat ke-10 dari 18 negara di ASEAN. Cakupan ASI eksklusif di Indonesia masih rendah dan mengalami penurunan setiap tahunnya. Hal ini berbanding terbalik dengan cakupan kunjungan neonatus yang mencapai 90% lebih. Kegiatan yang dilaksanakan saat kunjungan neonatus antara lain pemeriksaan tanda vital, konseling perawatan bayi dan ASI eksklusif, vaksinasi, penanganan dan rujukan kasus. Tujuan penelitian: Mengetahui pengaruh kunjungan neonatus terhadap pemberian ASI eksklusif. Selain itu untuk mengetahui hubungan pendidikan, pengetahuan, pekerjaan, tempat dan penolong persalinan, usia gestasi serta berat badan lahir bayi, dukungan keluarga dengan pemberian ASI eksklusif. Metode penelitian: Jenis penelitian observasional dan menggunakan rancangan kasus kontrol dengan pendekatan kuantitatif. Sampel dalam penelitian ini adalah ibu yang memiliki bayi berusia 6 sampai 9 bulan pada pada saat penelitian yang memenuhi kriteria inklusi. Jumlah sampel sebesar 158 responden, 79 pada kelompok kasus dan 79 pada kelompok kontrol. Teknik pengambilan sampel dengan consecutive sampling. Uji hipotesis menggunakan Chi Square (X2) dengan Confidence Interval 95%. Pengumpulan data dilakukan wawancara dengan kuesioner dan data sekunder pada bulan Juli-September 2014 di Kabupaten Klaten. Analisis data yang digunakan analisis univariat dengan tabel distribusi frekuensi, bivariat dengan Chi-square dan multivariat dengan regresi logistik. Hasil penelitian: sebagian besar responden yaitu sejumlah 76,6% bekerja, 90,5% berpengetahuan tinggi dan 63,9% berpendidikan lanjut. Hasil penelitian ini terdapat hubungan yang signifikan antara kunjungan neonatus terhadap pemberian ASI eksklusif dengan nilai p=0,026 (OR 0,488 CI 95% 0,259-0,92). Variabel luar yang paling berpengaruh terhadap pemberian ASI eksklusif adalah pekerjaan dengan nilai p=0.016 (OR 2,878 CI 95% 1,217-6,805). Kesimpulan: Sebagian ibu melakukan kunjungan neonatus lengkap di Kabupaten Klaten. Cakupan pemberian ASI eksklusif cukup tinggi, bekerja merupakan faktor yang paling berpengaruh terhadap pemberian ASI eksklusif. Ada pengaruh antara kunjungan neonatus dengan pemberian ASI eksklusif di Kabupaten Klaten. (ABSTRACT) Background: The infant mortality rate in Indonesia is still very high at around 32 per 1,000 live births. This number is still very far from the MDGs by 2015 is 23 per 1,000 live births. Indonesia ranks 10 out of 18 countries in ASEAN. Coverage of exclusive breastfeeding in Indonesia is still low and decreasing every year. It is inversely proportional to the scope of neonates visits to 90% more. Activities carried out during the visit of neonates among other vital signs checks, counseling and exclusive breastfeeding infant care, vaccination, treatment and referral of cases. Objective: Determine the influence of neonatal visits to exclusive breastfeeding, knowing the relationship of education, knowledge, work, place and birth attendants, gestational age and birth weight, family support exclusive breastfeeding. Research methods: an observational study and case-control design was used with a quantitative approach. The sample in this study were mothers with babies aged 6 to 9 months at the time of the study that met the inclusion criteria. Total sample of 158 respondents, 79 in the case group and 79 in the control group. The sampling technique with counsecutive sampling. Hypothesis test using Chi Square (X2) with 95% Confidence Interval. Data collection was conducted interviews with questionnaires and secondary data on July-September 2014 in Klaten. Analysis of the data used univariate analysis with frequency distribution table, with Chi-square bivariate and multivariate logistic regression. RESULTS: Whereas the majority of respondents, some 76.6% work, 90.5% and 63.9% higher knowledgeable further educated. The results of this study, there is a significant relationship between neonatal visits to exclusive breastfeeding with p=0.026 (OR 0.488, 95% CI 0.259 to 0.92). External variables that most influence on exclusive breastfeeding is work with a value of p=0.016 (OR 2.878, 95% CI 1.217 to 6.805). Conclusion: Most mothers of neonates visit complete in Klaten. Scope of exclusive breastfeeding is quite high, working is the most influential factor for exclusive breastfeeding. There is influence between visits neonates with exclusive breastfeeding in Klaten} }