@thesis{thesis, author={CITRA IKA LESTARI and YONI DWI PRASETYO}, title ={PEMANFAATAN LUMPUR SIDOARJO SEBAGAI BAHAN PEMBUATAN SEMEN PORTLAND}, year={2011}, url={http://www.upnjatim.ac.id}, abstract={Semen portland pada umumnya dibuat dari tanah liat, kapur, pasir besi, pasir silika dan pasir alumina. Pada penelitian ini dilakukan pembuatan semen dengan menggunakan bahan berupa lumpur Sidoarjo karena memiliki kandungan yang hampir menyerupai tanah liat yaitu CaO sebesar 2,34 %, Al2O3 sebesar 6,52 %, SiO2 sebesar 67,63 %, dan Fe2O3 sebesar 4,88 %, sehingga memungkinkan untuk dijadikan bahan pembuatan semen portland dengan penambahan CaO dan melalui proses pembakaran. Penelitian dimulai dengan mencampur lumpur Sidoarjo dengan kapur dalam beberapa variasi perbandingan yaitu 40:60 ; 37,5:62,5 ; 35:65 ; 32,5:67,5 ; dan 30:70. Setelah campuran homogen campuran kemudian dibakar di dalam furnace pada suhu 1200oC dengan variasi waktu yang telah ditentukan yaitu 60 menit, 90 menit,; 120 menit, 150 menit, dan 180 menit. Semen yang terbentuk selanjutnya diuji kuat tekannya. Semen dengan kuat tekan terbaik kemudian dianalisa kandungan kimianya. Dari hasil analisa diperoleh kondisi terbaik pada perbandingan proporsi antara lumpur Sidoarjo dan kapur 30:70 dengan waktu pembakaran 3 jam. Nilai kuat tekan yang dihasilkan pada kondisi terbaik yaitu sebesar 13,00 kg/cm2 untuk umur 3 hari dan 15,08 kg/cm2 untuk umur 7 hari.} }