@thesis{thesis, author={Andrik Nur Ardiawan}, title ={ANALISIS FAKTOR–FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPUASAN PEMAKAI DALAM PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PADA KOPERASI SETIA BHAKTI WANITA DI SURABAYA}, year={2010}, url={http://www.upnjatim.ac.id/}, abstract={ANALISIS FAKTOR?FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPUASAN PEMAKAI DALAM PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PADA KOPERASI SETIA BHAKTI WANITA DI SURABAYA Andrik Nur Ardiawan Abstraksi Perubahan dan perkembangan yang cepat dewasa ini dapat mempengaruhi sistem informasi, hal itu tampak pada kebutuhan para pemakai sebagai dasar pengambilan keputusan yang berhubungan dengan strategi, tujuan dan sasaran yang ingin dicapai perusahaan. Dibeberapa perusahaan mereka merasakan bahwa informasi keaungan yang disediakan oleh sistem informasi perusahaan tidak lagi memadai untuk memenuhi semua kebutuhan perusahaan. Hal ini membuktikan sistem informasi adalah komoditas vital bagi perusahaan. Tujuan untuk menganalisis adanya pengaruh antara variabel Komunikasi pemakai-pengembang, partisipasi pemakai, kompleksitas sistem dan struktur organisasi dalam pengembangan Sistem Informasi Akuntansi di koperasi Setia Bhakti Wanita Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah Kasie dan Staf bagian keuangan yang berjumlah 21 orang dengan teknik pengambilan sampel adalah Purposive Sampling. Variabel penelitian yang digunakan adalah Komunikasi pemakai-pengembang (X1), partisipasi pemakai (X2), kompleksitas sistem (X3) dan struktur organisasi (X4) sedangkan variabel terikat yang digunakan adalah Kepuasan pemakai (Y). Untuk menjawab perumusan masalah, tujuan dan hipotesis penelitian, analisis yang digunakan adalah analisis Regresi Linier Berganda. Dari hasil penelitian yang dilakukan bahwa Komunikasi pemakai-pengembang, partisipasi pemakai, kompleksitas sistem dan struktur organisasi mempengaruhi kepuasan pemakai dalam pengembangan Sistem Informasi Akuntansi di koperasi ,sehingga hipotesis penelitian ini teruji kebenarannya. Berdasarkan koefisien regresi masing-masing variabel bebas menunjukkan bahwa Komunikasi pemakai-pengembang, partisipasi pemakai, dan kompleksitas sistem yang dapat terbukti memiliki pengaruh nyata sedangkan untuk Struktur organisasi tidak berpengaruh nyata terhadap kepuasan pemakai.} }