@thesis{thesis, author={Marsela Afrilla}, title ={ANALISIS PENGARUH BANK SIZE (UKURAN PERBANKAN), TINGKAT INFLASI, NET INTEREST MARGIN DAN RETURN ON ASSET TERHADAP NON PERFORMING LOAN PADA BANK UMUM KONVENSIONAL DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2015-2019}, year={2021}, url={http://rama.mdp.ac.id:85/168/}, abstract={Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Bank Size (Ukuran Perbankan), Tingkat Inflasi, Net Interest Margin (NIM) dan Return On Asset (ROA) terhadap Non Performing Loan pada Bank Umum Konvensional di Indonesia. Populasi dalam penelitian ini adalah Bank Umum Konvensional di Bursa Efek Indonesia periode 2015-2019. Sampel pada penelitian ini berjumlah 35 perusahaan bank dengan menggunakan metode Purposive Sampling. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah Analisis Regresi Linier Berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Bank Size dan Net Interest Margin (NIM) berpengaruh positif tidak signifikan terhadap Non Performing Loan. Tingkat Inflasi berpengaruh negatif tidak signifikan terhadap Non Performing Loan dan Return On Asset (ROA) berpengaruh negatif signifikan terhadap Non Performing Loan. Sedangkan secara simultan menunjukkan bahwa Bank Size (Ukuran Perbankan), Tingkat Inflasi, Net Interest Margin (NIM) dan Return On Asset (ROA) berpengaruh positif signifikan terhadap Non Performing Loan.} }