@thesis{thesis, author={Margaretha Margaretha}, title ={PENGARUH KOMPETENSI FISKUS, PENYULUHAN PAJAK, DAN MEDIA SOSIAL TERHADAP KEPUASAN WAJIB PAJAK ORANG PRIBADI (STUDI PADA KPP PRATAMA PALEMBANG ILIR TIMUR)}, year={2020}, url={http://rama.mdp.ac.id:85/59/}, abstract={Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kompetensi fiskus, penyuluhan pajak, dan media sosial terhadap kepuasan Wajib pajak orang pribadi. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah Wajib pajak orang pribadi yang terdaftar di KPP Pratama Palembang Ilir Timur dan sampel dalam penelitian ini menggunakan rumus Slovin, sehingga didapat jumlah sampel sebanyak 100 responden. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda dengan bantuan program SPSS versi 23. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa kompetensi fiskus tidak berpengaruh terhadap kepuasan Wajib pajak orang pribadi, sedangkan penyuluhan pajak dan media sosial berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan Wajib pajak orang pribadi.} }