@thesis{thesis, author={SHOFIE RIZKY LAILIYATUS}, title ={HUBUNGAN DUKUNGAN KELUARGA TENTANG PEMENUHAN NUTRISI DENGAN STATUS GIZI BALITA USIA 12-24 BULAN DI DESA NGABETAN KECAMATAN CERME KABUPATEN GRESIK}, year={2021}, url={http://repo.stikesmajapahit.ac.id/151/}, abstract={ABSTRAK Dukungan keluarga adalah sikap, tindakan dan penerimaan keluarga terhadap anggotanya. Anggota keluarga memandang bahwa orang yang bersifat mendukung selalu siap memberikan pertolongan dan bantuan jika diperlukan.. Desain penelitian ini adalah corelasional dengan menggunakan teknik sampling total sampling dan jumlah sampel adalah 85 pada bulan April 2019. Penelitian dilakukan bulan Juni 2019. Hasil penelitian bahwa sebagian besar 63 balita (85%) mempengaruhi status gizi yang baik, pada dukungan keluarga yang kurang sebagian kecil 1 balita (13%) mempengaruhi status gizi yang kurang, dan pada dukungan keluarga yang buruk 2 balita (67%) mempengaruhi status gizi yang buruk Hasil uji statistik menggunakan uji Spearman Rank Order, n=85, ? = 0,05. Berdasarkan Hasil uji statistik diperoleh Rs hitung = 0,511 yang ternyata lebih kecil dari Rs tabel = 0,1775. Hal ini berarti H1 diterima karena Rs hitung > Rs tabel. Sehingga didapatkan bahwa ada hubungan dukungan keluarga tentang pemenuhan nutrisi dengan status gizi balita usia 12-24 bulan di Desa Ngabetan Kecamatan Cerme Kabupaten Gresik. Sehingga ibu dan keluarga perlu menggali pengetahuan tentang nutrisi seperti mengikuti penyuluhan atau pun dengan memperbanyak membaca dan makanan bernutrisi diberikan sesuai tahapan usia balita. Kata Kunci : dukungan keluarga, status gizi} }