@thesis{thesis, author={Dewi Anak Agung Sagung Suari and Utami Ni Made Sintya Noviana and Widiastuti Luh Gede Ari}, title ={HUBUNGAN ANTARA DUKUNGAN SUAMI DENGAN PENERIMAAN DIRI IBU YANG MEMILIKI ANAK AUTISME}, year={2020}, url={http://repo.unbi.ac.id/id/eprint/16/}, abstract={Orangtua yang memiliki anak autisme dihadapkan pada berbagai macam permasalahan yang menimbulkan sebuah kecemasan. Ibu memiliki tingkat kecemasan yang lebih tinggi dibandingkan ayah. Hal tersebut dikarenakan ibu berperan langsung dalam kelahiran anak. Kondisi tersebut menyebabkan seorang ibu menyalahkan dirinya sendiri saat memiliki anak dengan gangguan perkembangan autisme. Dukungan sosial khususnya dari suami memiliki peranan penting dalam kondisi psikologis ibu agar mampu menerima dirinya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara dukungan suami dengan penerimaan diri ibu yang memiliki anak autisme. Penelitian ini menggunakan analisis regresi linier sederhana. Subjek penelitian adalah ibu dengan dengan anak autisme di Pusat Layanan Autis Kota Denpasar. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan simple random sampling. Skala yang digunakan dalam penelitian ini adalah skala dukungan suami yang diadaptasi dari penelitian Bahar (2018) mengacu pada teori House & Kahn (1985), terdiri dari 35 item dengan koefisien korelasi (0,370-0,850) dengan koefisien reliabilitas alpha sebesar 0,748 dan skala penerimaan diri ibu yang diadaptasi dari penelitian Dewi (2011) mengacu pada teori Munandar (1996), terdiri dari 32 item dengan koefisien korelasi (0,365-0,857) dengan koefisien reliabilitas alpha sebesar 0,750. Hasil analisis regresi linier sederhana menunjukkan nilai signifikansi ? sebesar 0,002 dan R Square sebesar 0,293. Berdasarkan analisis tersebut dapat diketahui bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara dukungan suami dengan penerimaan diri ibu yang memiliki anak autisme. Dukungan suami memiliki kontribusi sebesar 29,3% pada penerimaan diri ibu.} }