@thesis{thesis, author={Agustini Ni Kadek Sri}, title ={PENGARUH KEPERCAYAAN DIRI, KEINGINTAHUAN DAN KETEKUNAN BELAJAR TERHADAP KEMAMPUAN PENGAJUAN MASALAH MATEMATIKA SISWA DI SMP NEGERI 1 NEGARA}, year={2022}, url={http://repo.undiksha.ac.id/12113/}, abstract={Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pengaruh kepercayaan diri, keingintahuan dan ketekunan belajar terhadap kemampuan pengajuan masalah matematika siswa SMP Negeri 1 Negara. Jenis penelitian ini adalah ex-post facto dengan rancangan analisis jalur. Populasi penelitian adalah siswa VII dan VIII SMP Negeri 1 Negara tahun ajaran 2021/2022 dengan total 678 siswa. Berdasarkan formula Isaac-Michael diperoleh sampel sebesar 194 siswa dan dipilih dengan teknik proportional random sampling. Data kepercayaan diri, keingintahuan dan ketekunan belajar siswa dikumpulkan dengan angket, sementara data kemampuan pengajuan masalah matematika siswa dikumpulkan dengan observasi. Variabel dalam penelitian ini terdiri dari variabel eksogenus (kepercayaan diri dan keingintahuan), variabel intervening (ketekunan belajar), dan endogenus (kemampuan pengajuan masalah matematika). Analisis data dilakukan dengan analisis jalur untuk mengetahui pengaruh langsung serta pengaruh tidak langsung dari variabel eksogenus terhadap variabel endogenus. Sebelum dilakukan uji analisis jalur, data harus memenuhi uji asumsi klasik terlebih dahulu yaitu uji normalitas, uji linieritas dan keberartian arah regresi, uji multikolinieritas serta uji heterokedastisitas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepercayaan diri tidak memiliki pengaruh langsung yang signifikan terhadap kemampuan pengajuan masalah matematika tetapi memiliki pengaruh tidak langsung yang signifikan melalui ketekunan belajar sebesar 1,6%. Selanjutnya, keingintahuan memiliki pengaruh langsung yang signifikan terhadap kemampuan pengajuan masalah matematika sebesar 41,5% dan memiliki pengaruh tidak langsung yang signifikan melalui ketekunan belajar sebesar 8,1%. Ketekunan belajar ternyata tidak memiliki pengaruh langsung yang signifikan terhadap kemampuan pengajuan masalah matematika. Dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh kepercayaan diri, keingintahuan dan ketekunan belajar terhadap kemampuan pengajuan masalah matematika siswa.} }