@thesis{thesis, author={Warningsih Ni Kadek Ayu}, title ={Analisis Efektivitas Penagihan Pajak dengan Surat Teguran pada Kantor Pelayanan Pajak Pratama Singaraja}, year={2022}, url={http://repo.undiksha.ac.id/12399/}, abstract={Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mengetahui tingkat efektivitas penagihan pajak dengan surat teguran pada KPP Pratama Singaraja dan mengetahui kendala-kendala yang menyebabkan wajib pajak atau penanggung pajak tidak dapat melunasi utang pajak atau tunggakan pajak melalui surat teguran. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif kulitatif untuk memberikan gambaran apakah pengumpulan pajak dengan surat teguran telah efektif atau tidak dan kendala yang menyebabkan wajib pajak tidak melunasi utang pajaknya. Dari penelitian, hasil penelitian dengan menggunakan metode deskritif kualitatif menunjukkan bahwa efektivitas pemungutan pajak dengan surat teguran pada tahun 2017-2021 penagihan pajak dengan surat teguran tergolong tidak efektif. Oleh karena itu, KPP Pratama Singaraja perlu melakukan upaya baik secara internal maupun eksternal untuk meningkatkan efektivitas dan Kendala wajib pajak tidak melunasi utang pajak pada KPP Pratama Singaraja.} }