@thesis{thesis, author={Mustofa Mochamad Ali}, title ={PENGARUH KINERJA AUDITOR, OPINI AUDIT, PENGHINDARAN PAJAK DAN KONSERVATISME AKUNTANSI TERHADAP TIMELINESS PENYAMPAIAN LAPORAN KEUANGAN (Studi Empiris : Perusahaan Pertambangan yang Listing di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2013-2015)}, year={2017}, url={http://repo.usni.ac.id/2446/}, abstract={Ketepatan waktu dalam penyampaian laporan keuangan sangat penting bagi tingkat manfaat dan nilai laporan tersebut. Semakin singkat jarak waktu antara periode akuntansi tanggal penyampaian laporan keuangan, maka semakin banyak keuntungan yang dapat diperoleh dari laporan keuangan tersebut sedangkan semakin panjang periode antara akhir tahun dengan penyampaian laporan keuangan maka akan semakin tinggi kemungkinan informasi tersebut dibocorkan pada pihak yang berkepentingan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kinerja audior, opini audit, penghindaran pajak dan konservtisme akuntansi terhadap timeliness penyampaian laporan keuangan. Data penelitian ini diperoleh dari laporan keuangan perusahaan pertambangan dari tahun 2013 sampai 2015 sebanyak 100 sampel pada Bursa Efek Indonesia. Analisis data dilakukan melalui analisis instrumen penelitian yang meliputi statistik deskriptif dan uji hipotesis menggunakan teknik analisa regresi binary logistik. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Kinerja Auditor berpengaruh terhadap timeliness penyampaian laporan keuangan, 2) Opini Audit tidak berpengaruh terhadap timeliness penyampaian laporan keuangan, 3) Penghindaran Pajak tidak berpengaruh terhadap timeliness penyampaian laporan keuangan, 4) Konservatimmse Akuntansi tidak berpengaruh terhadap timeliness penyampaian laporan keuangan. Dari besarnya Nagelkerke R Square total sebesar 0,302, yang berarti variabel dependen yang dapat dijelaskan oleh variabilitas variabel independen sebesar 30,2% sisanya 69,8% dijelaskan oleh variabel lainnya yang tidak dimasukkan dalam model penelitian.} }