@thesis{thesis, author={ARISTA LIA}, title ={ANALISIS PROSES LITERASI MATEMATIS PESERTA DIDIK DITINJAU DARI GAYA BELAJAR MENURUT DEPORTER & HERNACKI}, year={2023}, url={http://repositori.unsil.ac.id/9961/}, abstract={Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses literasi matematis peserta didik yang memiliki gaya belajar visual, gaya belajar auditorial, dan gaya belajar kinestetik. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara tes literasi matematis, penyebaran angket gaya belajar, dan wawancara. Instrumen penelitian yang digunakan adalah soal literasi matematis dan angket gaya belajar. Data penelitian ini diperoleh dari peserta didik kelas VIII-D SMP Negeri 4 Tasikmalaya. Teknik analisis data yang digunakan yaitu menggunakan model yang dikembangkan oleh Miles dan Huberman meliputi reduksi data, penyajian data , dan verifikasi atau menarik kesimpulan. Hasil dari penelitian ini adalah proses literasi matematis peserta didik dengan gaya belajar visual, gaya belajar auditorial, dan gaya belajar kinestetik yang melalui semua tahapan proses literasi matematis. Peserta didik dengan gaya belajar visual pada proses menerapkan konsep, fakta, dan prosedur matematika melalui alur yang berbeda dari alur ideal dengan kesimpulan yang diambil dari hasil akhir benar. Peserta didik dengan gaya belajar auditorial pada saat proses menafsirkan yang dilalui kurang dijelaskan secara terperinci dengan kesimpulan yang diambil benar. Peserta didik dengan gaya belajar kinestetik pada saat proses menerapkan fakta yang dilalui tidak lengkap dan menggunakan singkatan dalam menjawab pada lembar jawaban. Proses menafsirkan yang dilalui oleh peserta didik dengan gaya belajar kinestetik kurang dijelaskan secara terperinci dengan kesimpulan yang diambil benar. Kata kunci: Gaya Belajar, Literasi Matematis, Proses Literasi Matematis} }