@thesis{thesis, author={Ulurdity Maria Magdalena}, title ={Faktor-faktor Yang Berhubungan Dengan Kejadian Anemia Pada Ibu Hamil Di Wilayah Kerja Puskesmas Hative Kecil Kecamatan Sirimau Kabupaten Kota Ambon}, year={2022}, url={http://repository-kes.ukim.ac.id/id/eprint/120/}, abstract={Anemia dalam kehamilan adalah kondisi ibu dengan kadar hemoglobin dibawah 11 gr% pada trimester I dan III atau <10,5 gr% pada trimester II. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui factor-faktor yang berhubungan dengan kejadian anemia ibu hamil di wilayah kerja Puskesmas Hative Kecil Kecamatan Sirimau Kabupaten Kota Ambon Tahun 2022. Penelitian ini menggunakan metode survey analitik dengan pendekatan Cross-Sectional, jumlah sampel sebanyak 41 responden, pengumpulan data menggunakan kuesioner, analisa data mencakup analisa Univariat dan Bivariat menggunakan uji Fhiser?s Exact Test. Hasil penelitian menunjukan ada hubungan antara paritas dengan kejadian anemia pada ibu hamil di wilayah kerja Puskesmas Hative Kecil dengan nilai p = 0,002, tidak ada hubungan antara usia dengan kejadian anemia pada ibu hamil di wilayah kerja Puskesmas Hative Kecil dengan nilai p= 0,720, dan ada hubungan antara jarak kehamilan dengan kejadian anemia pada ibu hamil di wilayah kerja Puskesmas Hative Kecil dengan nilai p = 0,007.} }