@thesis{thesis, author={Rijoly Emelia Enjel}, title ={Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Kejadian Pnemonia Pada Balita Usia 1-4 Tahun Di Wilayah Kerja Puskesmas Benteng Ambon}, year={2023}, url={http://repository-kes.ukim.ac.id/id/eprint/480/}, abstract={Pneumonia merupakan infeksi akut yang mengenai jaringan paru-paru (alveoli) yang dapat disebabkan oleh berbagai mikroorganisme seperti virus, jamur dan bakteri. Bila tidak cepat ditangani, pneumonia pada balita dapat menyebabkan ganggan yang lebih serius atau bahkan kematian. Tujuan dari penelitian ini adalah mengidentifikasi hubungan paparan asap rokok, ASI eksklusif dan kepadatan hunian dengan kejadian pnemonia pada balita usia 1-4 tahun di wilayah kerja Puskesmas Benteng Ambon. Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian Kuantitatif dengan desain cross sectional. Teknik pengambilan sampel pada penelitian dengan rumus Slovin dan didapatkan besar sampel 35 responden. Hasil uji statistik menggunakan uji Fisher Exact Test diperoleh nilai p-value paparan asap rokok dengan kejadian pnemonia (0,005), ASI eksklusif dengan kejadian pnemonia (0,001), kepadatan hunian dengan kejadian pnemonia (0,030). Kesimpulannya ada hubungan antara paparan asap rokok, ASI eksklusif dan kepadatan hunian dengan kejadian pnemonia pada balita usia1-4 tahun di wilayah kerja puskesmas Benteng Ambon. Dari penelitian ini disarankan untuk dijadikan sumber informasi dan referensi yang nantinya digunakan untuk pengembangan pengetahuan.} }