@thesis{thesis, author={NEONI NI KADEK RATIH}, title ={HUBUNGAN BURNOUT TERHADAP KINERJA TENAGA KESEHATAN PADA MASA PANDEMI COVID-19 DI KANTOR KESEHATAN PELABUHAN KELAS I DENPASAR WILAYAH KERJA BANDAR UDARA I GUSTI NGURAH RAI BALI TAHUN 2022}, year={2023}, url={http://repository.binausadabali.ac.id/1044/}, abstract={Tenaga kesehatan merupakan garda terdepan dalam upaya mengendalikan pandemi Covid-19. Selama pandemi tenaga kesehatan mengalami kelelahan akibat tingginya tekanan sehingga menurunkan kinerja. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui mengetahui hubungan burnout terhadap kinerja tenaga kesehatan pada masa pandemi. Rancangan penelitian adalah cross sectional dengan sampel sebanyak 50 petugas yang dipilih secara simple random sampling. Penelitian dilaksanakan selama bulan November tahun 2022. Data variabel diperoleh melalui kuesioner dalam bentuk google form yang meliputi karakteristik tenaga kesehatan, burnout dan kinerja. Data dianalisis secara desktiptif dan disajikan menggunakan tabel frekuensi dan inferensial melalui uji somers?d dengan nilai signifikansi =0,05. Penelitian ini mendapatkan rerata usia responden adalah 28 tahun dengan median dan modus adalah 25 tahun, 80,0% berjenis kelamin perempuan dan 84,0% tenaga kesehatan memiliki lama kerja antara 0-5 tahun, 68,0% tenaga kesehatan mengalami burnout sedang dan berat, 68,0% tenaga kesehatan memiliki kinerja sedang dan rendah. Burnout tenaga kesehatan berhubungan dengan kinerja dengan nilai p=0,000 dengan nilai koefisien =0,623. Dapat disimpulkan bahwa burnout berhubungan dengan kinerja tenaga kesehatan pada masa pandemi. Pimpinan disarankan dapat memberikan reward kepada tenaga kesehatan atau karyawannya seperti memberi penghargaan atau apresiasi untuk melepaskan burnout selama periode tertentu sehingga ketika bekerja kembali mampu melaksanakan tugas dengan lebih baik sehingga kinerja terus meningkat. Kata Kunci: Burnout, Kinerja, Pandemic Covid-19, Tenaga Kesehatan} }