@thesis{thesis, author={Oktavian Putri Kuncahyo Azzah}, title ={TA : Perancangan User Interface dan User Experience pada Website Merpati Training Center Menggunakan Metode User Centered Design}, year={2024}, url={https://repository.dinamika.ac.id/id/eprint/7481/}, abstract={3. PT. Merpati Training Center (MTC) merupakan lembaga pendidikan bersertifikat yang bergerak dibidang industri penerbangan. Merpati Training Center sendiri memiliki 5 jurusan kursus. MTC membangun website yang berfungsi untuk memperluas informasi kepada calon siswa ataupun khalayak umum dan dilengkapi dengan form pendaftaran online. Berdasarkan hasil wawancara dengan marketing MTC bahwa pengguna yang terlibat mengeluhkan kondisi website saat ini dimana menu yang ada pada aplikasi ini belum terorganisir dengan baik, lalu belum dapat melakukan transaksi secara langsung pada website tersebut. Selanjutnya, tampilan dari fitur yang ada pada website juga masih minim seperti pada font, warna, dan gaya pada website tersebut sehingga diperlukan pembaharuan tampilan sistem dengan menyiapkan fitur transaksi pada menu pendaftaran dan memperbaiki kembali halaman menu event, promo, biaya pendidikan, dan fasilitas agar dapat terorganisir dengan baik. Berikutnya, dilakukan penyebaran kuesioner awal menggunakan SUS dan menghasilkan skor 50,1 masuk dalam grade scale F dan dikategorikan kategori marginal low. Bersumber dari pemaparan tersebut, diperlukan adanya peningkatan kualitas pengelolaan pada website tersebut khususnya pada fitur event, promo, biaya pendidikan, dan fasilitas dengan melakukan perancangan ulang desain antar muka website tersebut dengan menerapkan pendekatan User Centered Design (UCD). Hasil penelitian ini ialah perancangan User Interface (UI) dan User Experience (UX) dengan berhasil mengorganisir informasi meliputi promo, event, biaya pendidikan, dan fasilitas pada website MTC sehingga mudah diakses melalui berbagai perangkat mobile dan relevan dengan siswa SMA yang ingin memilih jejang studi lebih lanjut. Kemudian dilakukan kuesioner akhir menggunakan SUS dengan hasil skor yakni 81,5 dan masuk dalam kategori ?acceptable? dan rating ?Excellent? yang artinya tampilan website MTC telah lebih baik dan diterima oleh pengguna yang terlibat karena memberikan kemudahan dalam penggunananya.} }