@thesis{thesis, author={Setiawan I Kadek Dedy}, title ={LKP : Merancang dan Mengakses Server pada Local Area Network PT PLN (Persero) APJ Gresik dengan Menggunakan IP Address Periode 24 Januari 2011- 25 Februari 2011}, year={2011}, url={https://repository.dinamika.ac.id/id/eprint/940/}, abstract={Prosedur Kerja Praktek telah diatur sesuai dengan pedoman yang telah ditetapkan, yaitu harus mendapatkan persetujuan dari instansi atau perusahaan tempat melaksanakan Kerja Praktek. Dengan adanya program Kerja Praktek ini diharapkan dapat dicapainya suatu pengembangan dan penerapan kemampuan dan tanggap terhadap kenyataan yang ada di lapangan atau di masyarakat. Sasaran Kerja Praktek ini adalah untuk menerapkan ilmu yang didapat dari bangku kuliah ke perusahaan yang ditempati dan bila memungkinkan dapat meningkatkan sistem yang diterapkan di perusahaan tersebut. Mahasiswa juga diharapkan tanggap akan kenyataan yang ada di tengah masyarakat. saat ini pemakaian komputer sudah sangat meluas, hampir tidak ada bidang yang tidak menggunakan komputer. Personal Computer (PC) memungkinkan setiap pemakai menggunakan perangkat lunak dan menganalisa data sesuai kebutuhannya. Namun dalam suatu organisasi pengguna komputer secara mandiri, tentu saja kurang menguntungkan, apalagi dalam jumlah besar akan memerlukan software, printer, atau basis data masing-masing. Maka muncul pemikiran untuk menggabungkan sejumlah komputer dan peralatan lain menjadi suatu jalinan kerja. Dengan sistem jaringan komputer sejumlah komputer dapat secara bersama-sama mengakses email ke server dengan memasukkan IP address sehingga pemakaian komputer dan perangkat lain dapat lebih efektif, efisien dan ekonomis.} }