@thesis{thesis, author={ and Retno Anggraeni Puspita Sari }, title ={Hubungan Ulkus Diabetik Dengan Interaksi Sosial Penderita Diabetes Melitus di RS Harapan Bunda Jakarta}, year={2023}, url={}, abstract={Diabetes Mellitus adalah suatu penyakit yang serius dan komplek berdampak pada hampir seluruh organ vital didalam tubuh. Interaksi sosial adalah suatu hubungan antaraindividu atau lebih, dimana kelakuannya individu yang satumempengaruhi, mengubah, atau memperbaiki kelakuanindividu yang lain atau sebaliknya. Tujuan Penelitian ini untuk mengetahui Hubungan Ulkus Diabetik Dengan Interaksi Sosial Penderita Diabetes Melitus di RS Harapan Bunda. Metode Penelitian ini menggunakan survei analitik dengan pendekatan cross sectional yaitu jenis penelitian dengan metode kuantitatif yang mempelajari dinamika korelasi antara faktor-faktor risiko dengan efek, dengan cara pendekatan, kuesioner atau pengumpulan data sekaligus pada waktu yang sama (point time approanch). Populasi dalam penelitian sebanyak 52 responden dengan menggunakan tehnik total sampling sebanyak 52 responden. Hasil penelitian data distribusi frekuensi tentang karakteristik responden didapatkan mayoritas usia 46 Th - 55 Th 21 responden (40,4%), jenis kelamin perempuan 28 responden (53,8%), pendidikan SMA 42 responden (80%) dan pekerjaan pasien bekerja 38 responden (73,1%). Didapatkan hasil dari hubungan ulkus diabetik dengan interaksi sosial penderita diabetes melitus di RS Harapan Bunda Jakarta dengan nilai P- Value 0,04 < 0,05. Kesimpulan didapatkan ada hubungan bermakna antara ulkus diabetik dengan interaksi sosial penderita diabetes melitus di RS Harapan Bunda Jakarta dan disarankan agar penelitian ini dapat dijadikan bahan acuan dan sumber dalam penelitian sejenis dengan tehnik yang berbeda disertai penambahan variabel penelitian.} }