@thesis{thesis, author={Arkan Rifqi Aditya}, title ={Analisis Struktur Mikro dan Kekuatan Tarik Baja JIS G3101 SS400 Hasil Pengelasan Kombinasi SMAW dan FCAW dengan Variasi Arus Cover Pass}, year={2021}, url={http://repository.itk.ac.id/4224/}, abstract={Proses pengelasan merupakan salah satu proses penting dalam perindustrian baik dalam pembuatan maupun perbaikan suatu komponen. Berdasarkan definisi dari American Welding Society (AWS), pengelasan adalah ikatan metalurgi pada sambungan logam atau logam paduan yang dilakukan dalam keadaan lumer atau cair. Pengelasan merupakan salah satu jenis sambungan permanen yang bersifat kuat apabila dioperasikan sesuai dengan prosedur yang benar. Menurut Desmon (2021), pengelasan kombinasi merupakan sebuah metode pengembangan dalam penyambungan dua material baja untuk mendapatkan sifat tertentu. Pengaplikasian pengelasan kombinasi dikhususkan untuk menyambung baja yang membutuhkan tingkat kekuatan dan ketangguhan yang tinggi. Penelitian ini dilakukan preparasi spesimen dengan kampuh single V 60°. Kemudian dilakukan pengelasan SMAW dengan arus root pass 85 A dan hot pass 120 A dilanjutkan dengan pengelasan FCAW pada bagian cover pass dengan variasi arus 160 A, 170 A, 180 A, dan 190 A. Setelah itu dilakukan pengujian pada masing-masing spesimen hasil pengelasan meliputi pengujian struktur mikro dan pengujian tarik pada masing-masing variasi arus. Hasil data dari masing-masing pengujian kemudian diolah dan dilakukan pembahasan untuk menarik kesimpulan dari penelitian yang dilakukan. Adapun hasil data yang didapatkan yaitu pada pengelasan kombinasi SMAW dan FCAW, peningkatan arus cover pass FCAW menyebabkan persentase fasa perlit semakin banyak dan ukuran butir semakin halus pada daerah HAZ dan weld metal. Peningkatan arus cover pass FCAW juga menyebabkan nilai kekuatan luluh dan UTS meningkat dan nilai keuletan menurun. Nilai kekuatan luluh dan UTS tertinggi terdapat pada spesimen D yaitu sebesar 289,317 MPa dan UTS sebesar 430,317 MPa. Sedangkan nilai keuletan tertinggi terdapat pada spesimen A yaitu sebesar 17,655%. Kata Kunci : arus, kekuatan tarik, pengelasan kombinasi, dan struktur mikro} }