@thesis{thesis, author={Kurniawan I Gde Wahyu Antara and Putra Ida Bagus Made Krisna Dwipayana and Sutawinaya I Putu}, title ={Analisis Reposisi Lightning Arrester pada Gardu Distribusi DB0519 Penyulang Misol untuk Memperoleh Perlindungan Yang Optimal}, year={2022}, url={http://repository.pnb.ac.id/1037/}, abstract={Gardu distribusi adalah aset terpenting untuk menyalurkan listrik ke pelanggan dengan transformator sebagai komponen utamanya. Akibat dari pemasangan gardu distribusi di ruang terbuka, transformator akan rawan terkena gangguan eksternal, seperti halnya gangguan induksi petir. Data gangguan petir di ULP Denpasar menunjukkan daerah Denpasar memiliki 16 kali gangguan yang salah satunya Gardu DB0519 Penyulang Misol. PT PLN (Persero) ULP Denpasar berupaya untuk mengubah posisi arrester akibat dari kinerja lightning arrester dinilai kurang optimal dalam melakukan perlindungan terhadap sistem dari induksi petir. Hasil perhitungan teoritis menunjukkan jarak penghantar ideal lightning arrester terhadap transformator daerah Denpasar sepanjang 80,441 cm yang dapat menahan kecuraman petir sebesar 14,96796 kA/?s. Penempatan lightning arrester juga berpengaruh terhadap tingkat proteksi dari kecuraman gelombang arus, jarak terdekat terhadap transformator dapat memproteksi besar kecuraman sebesar 35,41287 kA/?s, yang mana sebelum diubah pemasangannya hanya sebesar 2,45722 kA/?s. Untuk keputusan menggunakan arus pelepasan arrester pada Gardu DB0519 10kA sudah diatas nilai perhitungan. Pemasangan penghantar arrester terhadap transformator dan pemilihan rating arrester di Gardu DB0519 sudah sesuai dengan hasil perhitungan maupun standar yang ditetapkan sehingga harapannya untuk melindungi transformator dari kecuraman gelombang arus datang dapat terealisasikan dengan baik.} }