@thesis{thesis, author={Ariadi I Made Noven and Ariana I Made and Karman I Wayan}, title ={Pengaruh Penggunaan E-commerce, Sosial Media, Sistem Informasi Akuntansi dan Lingkungan Keluarga Terhadap Minat Berwirausaha}, year={2023}, url={http://repository.pnb.ac.id/10439/}, abstract={Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh E-commerce, Sosial Media, Sistem Informasi Akuntansi dan Lingkungan Keluarga Minat berwirausaha. Penelitian ini menggunakan analisis deskriptif dan kausal. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah Mahasiswa Politeknik Negeri Bali Jurusan Akuntansi Semester 6 dan 8 yang berjumlah 290. Penelitian ini mengunakan metode sampel acak sederhana (simple random sampling). Dalam penelitian ini, cara pengambilan sampel yang digunakan adalah metode Slovin. Slovin adalah teknik pengambilan sampel data yang didasarkan pada pertimbangan tertentu. Sehingga sampel yang dibutuhkan adalah sebanyak 168 mahasiswa. Teknik pengumpulan data dari penelitian ini untuk memperoleh data yaitu melalui kuisioner. Pengukuran instrumen atau alat bantu yang digunakan oleh peneliti untuk mengumpulkan data penelitian ini menggunakan Skala Likert. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan bantuan software IBM SPSS Statistics versi 25. Adapun analisis data dalam penelitian ini yaitu analisis data eskriptif, uji asumsi klasik dan uji hipotesis. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa e-commerce secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat berwirausaha, sosial media berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat berwirausaha, sistem informasi akuntansi berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat berwirausaha, lingkungan keluarga berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat berwirausaha, dan secara simultan e-commerce, sosial media, sistem informasi akuntansi dan lingkungan keluarga berpengaruh signifikan terhadap minat berwirausaha.} }