@thesis{thesis, author={Reditya Gilbert Oliver}, title ={Analisis Kelayakan Bisnis Budidaya Udang Galah Di Desa Selawangi}, year={2024}, url={http://repository.podomorouniversity.ac.id/1186/}, abstract={Indonesia merupakan negara kepulauan yang memiliki hasil perikanan yang melimpah contohnya ikan, kepiting, cumi-cumi, udang, dan lain sebagainya. Udang termasuk komoditas pangan perikanan unggulan di pasar lokal yang memiliki permintaan pasar cukup tinggi namun belum diimbangi oleh ketersediaan produksi akibat dari produktivitas produksi yang rendah. Udang Galah termasuk salah satu jenis udang yang memiliki ukuran paling besar dibanding jenis udang lainnya. Teori yang digunakan dalam penelitian ini mencakup tinjauan pustaka, pengertian analisis kelayakan bisnis, budidaya udang galah, aspek keuangan, aspek teknis, dan aspek sosial. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah bisnis budidaya udang galah layak atau tidak untuk dijalankan sebagai usaha berdasarkan aspek keuangan, aspek teknis, dan aspek sosial.Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu kualitatif dan kuantitatif deskriptif atau metode campuran, lalu data dikumpulkan dengan teknik observasi, dokumentasi tempat usaha dan wawancara pada pemilik bisnis. Data yang diperoleh akan dianalisis dengan teknik analisis asumsi dan deskriptif kuantitatif. Hasil yang diharapkan dari penelitian ini, bahwa bisnis budidaya udang galah menunjukan layak untuk dijalankan dan dikembangkan dalam aspek keuangan pada laba/rugi, arus kas, Payback Period (PP), Revenue Cost Ratio (R/C), Profitability Index (PI), Net Present Value (NPV), dan Internal Rate of Return (IRR). Lalu aspek teknis pada Survival Rate (SR), Feed Conversion Ratio (FCR), Stocking Density (SD), Luas Kolam, dan Populasi Udang.} }