@thesis{thesis, author={Kristanto Harry Marvin}, title ={Perancangan Hunian Kampung Vertikal Melalui Pendekatan Arsitektur Ekologis di Jakarta Barat}, year={2021}, url={http://repository.podomorouniversity.ac.id/480/}, abstract={Urbanisasi adalah salah satu persoalan besar yang terjadi di kota besar khususnya kota metropolitan seperti Jakarta. Hal ini memunculkan permasalahan terkait ketersediaan lahan kota yang semakin menipis karena meningkatnya kebutuhan akan hunian akibat urbanisasi. Akibatnya hunian di perkotaan semakin padat terutama di wilayah kampung kota. Semakin padatnya hunian ini sangat mempengaruhi kualitas hidup masyarakat kampung kota. Salah satu upaya pemerintah untuk mengatasi masalah tersebut adalah dengan membangun rumah susun (rusun), namun hal ini tidak menyelesaikan permasalahan secara holistik tetapi hanya mengacu kepada keterbatasan lahan dan fungsi sebagai tempat tinggal. Di sisi lain, fungsi ekologi dan lingkungan adalah elemen utama yang dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat kampung kota. Oleh karena itu, pemerintah kota Jakarta seharusnya memberikan perhatian lebih kepada dampak ekologi terhadap peningkatan kualitas hidup masyarakat kampung kota, sehingga desain perancangan hunian kampung vertikal ini memiliki konsep yang menghubungkan elemen arsitektur ekologi (alam, air, manusia, dan lingkungan) dengan elemen pembentuk kualitas hidup yang dikemukakan oleh WHO. Kemudian hubungan antar kedua aspek ini menghasilkan 12 parameter fitur desain dalam perancangan hunian kampung vertikal yang diterapkan sebagai upaya untuk merancang hunian kampung vertikal melalui pendekatan arsitektur ekologi. Dengan demikian, diharapkan usulan ini dapat memberikan dampak positif bagi perbaikan kualitas hidup masyarakat kampung kota.} }