@thesis{thesis, author={Hendrian Ceki and Pradana Bagus}, title ={PENGUJIAN MEDIA AJAR PRAKTIK BALANCING MENGGUNAKAN METODE 4-RUN}, year={2024}, url={http://repository.polman-babel.ac.id/id/eprint/1158/}, abstract={Dalam pelajaran teknik perawatan dan perbaikan mesin, pemahaman mengenai balancing sangat penting untuk menghindari ketidakseimbangan atau unbalance pada rotor yang berputar. Dalam metode konvensional sering kali kurang efektif dalam menyampaikan pelajaran pada mahasiswa karena kurangnya media ajar balancing di Laboratorium perawatan dan perbaikan mesin. Oleh karena itu diperlukan media ajar yang inovatif untuk mempermudah proses pembelajaran dan meningkatkan minat mahasiswa dalam memahami proses balancing. Media ajar yang dibuat dalam penelitian ini adalah alat uji balancing yang dirancang untuk digunakan di Laboratorium perawatan dan perbaikan mesin. Alat ini dilengkapai dengan lubang lubang pada rotor untuk menempatkan trial weight dan mengukur getaran yang terjadi pada rotor dengan berbagai sudut (0?, 120?, 240?). Proses balancing dilakukan dengan menggunakan metode 4 run yang mencakup pengukuran gataran awal, penempatan trial weight, dan perhitungan correction weight. Hasil pengujian menunjukan bahwa alat uji balancing ini berhasil berfungsi sesuai dengan yang diharapkan. Pada pengujian awal, getaran yang dihasilkan sebesar 4,44 mm/s rms Setelah penambahan trial weight sebesar 10 gram, getaran pada sudut 0?, 120?, 240? masing masing dihasilkan sebesar 5,50 mm/s rms, 3,89 mm/s rms, 4,29 mm/s rms. Untuk menghilangkan unbalance ditambahkan correction weight sebesar 29 gram disudut 165?. Getaran akhir yang dihasilkan setelah pemasangan correction weight adalah sebesar 1,97 mm/s rms. Hasil ini menunjukan bahwa metode 4 run efektif dalam mengkoreksi ketidakseimbangan pada rotor, dibuktikan dari penurunan nilai getaran awal sebesar 4,44 mm/s rms setelah di lakukan balancing dengan metode 4 run getaran menjadi lebih kecil yaitu sebesar 1,97 mm/s rms. Kata kunci : balancing, unbalance, metode 4 run, trial weight, correction weight.} }