@thesis{thesis, author={cristian kevin cristian kevin}, title ={IMPLEMENTASI PROSES MANUFAKTUR DAN ANALISIS KINERJA PEMBANGKIT LISTRIK SUMBU VERTIKAL SAVONIUS DENGAN SUDU L BERTENAGA ANGIN DAN SURYA SEBAGAI PENERANGAN ALTERNATIF PESISIR PANTAI BAGI NELAYAN DESA MATRAS BANGKA}, year={2023}, url={http://repository.polman-babel.ac.id/id/eprint/709/}, abstract={Sumber daya alam berupa angin dan panas matahari, dapat dimanfaatkan sebagai alternatif pembangkit listrik dengan jenis alat pembangkit listrik yang berupa turbin angin dan panel surya. Di daerah-daerah tertentu masih banyak yang memerlukan pasokan daya listrik seperti contoh pada daerah Pantai Turun Aban Sungailiat Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Di lokasi tersebut belum ada pasokan daya listrik sama sekali, para nelayan yang ada di lokasi Pantai Turun Aban sering melakukan proses pengangkutan hasil tangkapan pada kondisi malam hari. Oleh karena itu, untuk memenuhi kebutuhan, para nelayan tersebut dapat menggunakan alternatif pembangkit listrik berupa turbin angin dan panel surya. Penelitian ini mengkaji tentang proses implementasi dan analisis kinerja pembangkit listrik sumbu vertikal savonius dengan sudu L bertenaga angin dan surya. Pada proses pengujian didapatkan hasil bahwa turbin angin mengalami permasalahan pada rotor alternator, putaran rotor alternator pada saat pengisian daya ke baterai masih terlampau berat. Maka dari itu turbin angin tidak akan menghasilkan daya sama sekali apabila alternator tidak berputar, kemudian panel surya dapat menghasilkan daya sebesar 162,14 watt dalam 1 hari. Waktu yang dibutuhkan untuk pengisian daya pada aki adalah 8,09 jam/hari dan waktu ketahanan aki selama 6,46 jam dalam 1 hari.} }