@thesis{thesis, author={KRISMONO RICKY}, title ={ANALISIS PERANAN ANGGARAN OPERASIONAL SEBAGAI ALAT PERENCANAAN DAN PENGENDALIAN LABA (STUDI KASUS PADA HOTEL LAVA VIEW LODGE PROBOLINGGO)}, year={2021}, url={http://repository.stie-mce.ac.id/1201/}, abstract={Analisis peranan anggaran operasional sebagai alat perencanaan dan pengendalian laba. Studi ini bertujuan untuk mengetahui peranan anggaran operasional sebagai alat perencanaan dan pengendalian laba. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif, dimana peneliti melakukan studi pustaka dan studi lapangan. Objek dalam penelitian ini adalah Hotel Lava View Lodge Probolinggo. Hotel memiliki kegiatan operasional yang luas dan kompleks, maka dari itu penting bagi sebuah hotel untuk memiliki sebuah perencanaan dan pengendalian terhadap laba. Metode analisis dalam penelitian ini adalah penyusunan anggaran dengan melakukan forecast pada pendapatan dan membuat anggaran fleksibel. Hasil penelitian menunjukan bahwa anggaran selama ini belum memiliki peran di Hotel Lava View Lodge, dan Hotel Lava View Lodge tidak memiliki perencanaan dan pengendalian terhadap laba. Maka dari itu peneliti menyusunkan anggaran sebagai alat perencanaan dan pengendalian laba untuk periode selanjutnya.} }