@thesis{thesis, author={Ratnasari }, title ={Analisis Perhitungan Harga Pokok Produksi dengan Metode Tradisional dan Activity Based Costing Untuk Penentuan Harga Pokok Penjualan Pada Kafe Populasi Kopi Bekasi}, year={2021}, url={http://repository.stietribhakti.ac.id/179/}, abstract={Analisis perhitungan harga pokok produksi dengan metode tradisional dan activity based costing untuk penentuan harga pokok penjualan pada Kafe Populasi Kopi Bekasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui metode perhitungan harga pokok produksi yang efisien pada Kafe Populasi Kopi. Perhitungan harga pokok produksi berguna sebagai dasar penentuan harga jual produk pada Kafe Populasi Kopi. Dilihat dari karakteristik masalah penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif data yang digunakan adalah data primer berupa hasil wawancara, hasil observasi lapangan, dan data-data yang diberikan oleh informan yaitu pemilik Kafe Populasi Kopi. Hasil perhitungan harga pokok produksi pada Kafe Populasi Kopi menunjukan metode activity based coting lebih efisien karena hasil perbandingan perhitungan harga pokok produksi dengan metode tradisional dan activity based coting menunjukan hasil dengan metode activity based coting lebih tinggi. Hasil tersebut karena perbedaan dasar pembebanan biaya overhead pabrik. Pada metode tradisional biaya overhead pada masing-masing produk hanya dibebankan pada satu cost driver saja yaitu jumlah unit produksi. Pada metode activity based costing biaya overhead pada masing-masing produk dibebankan pada beberapa cost driver sehingga activity based costing mampu mengalokasikan biaya aktivitas ke setiap produk secara tepat berdasar konsumsi masing-masing aktivitas.} }