@thesis{thesis, author={Situmorang Wilda Kristin}, title ={Pengaruh Harga, Gaya Hidup Dan Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian Produk Mayoutfit Cabang Bekasi}, year={2021}, url={http://repository.stietribhakti.ac.id/270/}, abstract={Harga, gaya hidup, dan kualitas produk mempunyai peran penting dalam proses keputusan pembelilan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh harga, gaya hidup dan kualitas produk terhadap keputusan pembelian produk mayoufit cabang bekasi. Penelitian ini dilakukan di Mayoutfit Bekasi yang berlokasi di Jalan Boulevard Raya, Barat Ruko RGJ Rt/Rw 003/019 Kel. Jaka Setia , Kec. Bekasi Selatan, Kota bekasi. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini yaitu pelanggan Mayoutfit Bekasi. Teknik pengambilan sampel dengan menggunakan probabilty sampling yaitu teknik pengambilan sampel yang memberikan peluang atau kesempatan yang sama bagi setiap unsur (anggota) populasi untuk di pilih menjadi sampel. Sedangkan teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi liniar berganda. Hasil penelitian menunjukan bahwa Harga (X1) secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap Keputusan Pembelian (Y). Gaya Hidup (X2) secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap Keputusan Pembelian (Y). Kualitas Produk (X3) secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap Keputusan Pembelian (Y). Harga (X1) , Gaya Hidup (X2) dan Kualitas Produk (X3) secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap Keputusan Pembelian (Y).} }