@thesis{thesis, author={Parulian Simanjuntak Ardy Alvaro}, title ={PENGARUH TOTAL ARUS KAS, KOMPONEN ARUS KAS DAN LABA AKUNTANSI TERHADAP RETURN SAHAM PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BEI TAHUN 2010-2014}, year={2016}, url={http://repository.stiewidyagamalumajang.ac.id/333/}, abstract={Penelitian ini untuk mengetahui pengaruh antara total arus kas, arus kas operasi, arus kas investasi, arus kas pendanaan dan laba akuntansi terhadap return saham. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder dari data moneter di Bursa Efek Indonesia. Sampel penelitian sebanyak 19 perusahaan manufaktur di Bursa Efek Indonesia, di mana digunakan dengan metode purposive sampling yang merupakan Metode pengambilan sampel dengan menentukan kriteria tertentu. Dengan metode pooling data (Tahun 2010-2014) jumlah sampel (n) = 95. Menganalisis data menggunakan uji t dan uji F di pengujian hipotesis tersebut. Hasil pengujian diperoleh bahwa total arus kas tidak berpengaruh signifikan terhadap return saham secara parsial; tidak ada pengaruh yang signifikan antara arus kas operasi terhadap return saham secara parsial; tidak ada pengaruh yang signifikan antara arus kas investasi terhadap return saham secara parsial: tidak ada pengaruh yang signifikan antara arus kas pendanaan terhadap return saham secara parsial; dan ada pengaruh yang signifikan antara laba akuntansi terhadap return saham secara parsial. Secara simultan dari kelima variabel independen yaitu total arus kas, arus kas operasi, arus kas investasi, arus kas pendanan dan laba akuntansi ada terdapat pengaruh signifikan terhadap return saham. Keterbatasan penelitian ini adalah hanya meneliti pengaruh total arus kas, arus kas operasi, arus kas investasi, arus kas pendanan dan laba akuntansi terhadap return saham. Sedangkan variabel lain yang mempengaruhi return saham yang tidak di jelaskan dalam penelitian ini diharapkan dapat diteliti oleh peneliti selanjutnya} }