@thesis{thesis, author={YESIE NOVITARIA}, title ={HUBUNGAN MOTIVASI DAN PERSEPSI KEPARAHAN DENGAN KEPATUHAN PROTOKOL KESEHATAN PASIEN COVID-19 SELAMA PERAWATAN DI RUANG ISOLASI COVID-19 RS PHC SURABAYA}, year={2022}, url={http://repository.stikeshangtuah-sby.ac.id/365/}, abstract={Kepatuhan protokol kesehatan pasien Covid-19 masih rendah, sedangkan hal tersebut merupakan salah satu upaya untuk mendukung proses kesembuhan pasien. Kepatuhan dapat dipengaruhi oleh motivasi dan persepsi pasien tentang penyakitnya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan motivasi dan persepsi keparahan dengan kepatuhan protokol kesehatan pasien Covid-19 selama perawatan. Jenis penelitian ini adalah analitik korelasi dengan pendekatan cross sectional. Sampling penelitian ini menggunakan Consecutive Sampling, populasi berjumlah 49 pasien, dan sampel berjumlah 44 pasien Covid-19 di RS PHC Surabaya. Teknik analisa datanya menggunakan uji statistik Rank Spearman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa responden dengan motivasi sedang adalah yang paling banyak (52,3%), responden yang memiliki persepsi cukup adalah yang paling banyak (43,2%), dan responden yang cukup patuh melaksanakan protokol kesehatan adalah yang paling banyak (45,5%). Hasil analisis nilai ? = 0,000, ? < ?, yang berarti ada hubungan motivasi dan persepsi keparahan dengan kepatuhan protokol kesehatan pasien Covid-19 selama perawatan di Ruang Isolasi Covid-19 RS PHC Surabaya. Kepatuhan protokol kesehatan dapat ditingkatkan dengan cara lebih meningkatkan motivasi dan persepsi pasien tentang penyakitnya, sehingga protokol kesehatan dapat dipatuhi dan proses perawatan dapat berjalan dengan baik. Perawat juga diharapkan selalu mendukung dan mengedukasi pasien dengan informasi yang positif. Kata Kunci : motivasi, persepsi keparahan, kepatuhan protokol kesehatan, pasien Covid-19} }