@thesis{thesis, author={Rohmah Fingkya N.}, title ={Peran Keluarga Dalam Merawat Anggota Keluarga Dengan Stroke Di Rw 08 Kelurahan Kotalama Kec. Kedungkandang Kota Malang.}, year={2018}, url={http://repository.stikesmaharani.ac.id/16/}, abstract={ABSTRAK Rohmah, Fingkya N. 2018. Peran Keluarga Dalam Merawat Anggota Keluarga Dengan Stroke Di Rw 08 Kelurahan Kotalama Kec. Kedungkandang Kota Malang. Tugas Akhir. Program Studi Ners, STIKes Maharani Malang. Pembimbing : Ns. Lilla Maria, M.Kep. Stroke merupakan penyakit yang ditandai dengan kematian jaringan otak yang terjadi karena berkurangnya aliran darah dan oksigen ke otak, disebabkan oleh terhentinya suplai darah secara tiba-tiba, dan pasien akan mengalami kelemahan dalam jangka waktu lama. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran keluarga dalam merawat anggota keluarga dengan stroke di RW 08 Kelurahan Kedungkandang Kec. Kotalama Kota Malang. Metode penelitian menggunakan penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan audio record untuk wawancara mendalam pada pasien dan anggota keluarga dengan stroke. Hasil penelitian meliputi tentang 1) peran keluarga sebagai edukator dalam mendukung pasien stroke, 2) peran keluarga terhadap perawatan pasien saat mandi, BAK/BAB dengan mendampingi, 3) pendampingan keluarga terhadap aktivitas pasien dengan bantuan dan mandiri. Kesimpulan penelitian ini keluarga mampu berperan dalam perawatan pada anggota keluarga yang menderita stroke, dalam hal memenuhi kebutuhan anggota keluarga dengan stroke. Partisipan mendampingi keluarga terhadap aktivitas pasien dengan bantuan yaitu, partisipan melatih gerak kaki dan melatih jalan saat ke ruang tv. Diharapkan keluarga dalam merawat anggota keluarga yang menderita stroke bisa meningkatkan pengetahuan lewat informasi yang diperoleh guna membantu proses kesembuhan pasien. Kata Kuci : peran keluarga, stroke} }